Luwu Utara Lintera News – Dalam upaya memutus mata rantai covid-19 TNI-POLRI terus berupaya melakukan sosialisasi mengenai protokol kesehatan mencegah covid-19.
Seperti halnya yang di lakukan oleh Kapolres Luwu Utara AKBP Agung Danargito,S.I.K.M.Si bersama dengan Dandim 1403 Swg Palopo Letkol Inf Gunawan S.Ip terjun langsung melakukan koordinasi dengan pihak bandara mengenai protokol kesehatan mencegah covid-19 Bertempat di Bandar Udara Andi Djemma Masamba kab.luwu Utara ,Senin (14/09/20) Pukul 08.00 Wita.
Pada kesempatan tersebut Kapolres luwu utara beserta Dandim 1403 Swg melakukan Koordinasi sekaligus menyampaian himbauan kepada pihak Bandara agar kiranya para penumpang pesawat tetap menggunakan masker serta protokol kesehatan lainnya guna mencegah penyebaran virus Corona.
Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolres Luwu Utara AKBP Agung Danargito,S.I.K.M.Si mengatakan “Bahwa silaturahmi dan koordinasi tersebut bertujuan untuk menguatkan koordinasi tentang kesiapsiagaan untuk mencegah dan menangani wabah virus covid – 19 yang kian hari kian banyak dan cepat penyebarannya”.
“Kita berkoordinasi dan membahas langkah langkah penting bagi para penumpang pesawat mengenai pencegahan dan penanganan wabah penyakit covid – 19 utamanya para pihak Bandara Andi Jemma Masamba kab Luwu Utara” Jelasnya.
“Koordinasi ini sangat penting terhadap kewaspadaan dan cegah dini penyebaran virus Corona, kita harus terus bergerak dan cepat tanggap terhadap penyebaran virus corona ini dibutuhkan respon dan reaksi cepat untuk mencegah penyebaran virus corona,” Tutup AKBP Agung.
Liputan : S.Sony