Morowali Utara,Sulteng,Lintera News.Com –Gempa yang menimpa Sulawesi Barat dan Sekitarnya pada tanggal 15 januari 2021 bermagnitudo 6,3 meninggalkan penderitaan kepada masyarakat terkhusus di sulbar.
Saat gempa yang terjadi dini hari pukul 2.30 wita, sangat tidak diprediksi dari perkiraan masyarakat stempat dari gempa-gempa kecil sebelum kejadian tersebut.
Terhitung hingga hari ini beberapa nyawa telah meninggal dan sebagian dilarikan ke Rumah Sakit terdekat akibat reruntuhan bangunan mereka.
Para relawan baik swasta ataupun pemerintah antusias membantu masyarakat Sulbar yang terdampak bencana.
Nampak dari kalangan muda mudi morowali Utara dan Partai PSI bersinergi turun kelapangan bersama menyalurkan sumbangan untuk korban Bencana Gempa di Sulbar.
Saat cakap melalui telpon, ketua PSI MoRut yakni Wirah Saputra SE mengatakan “sebelumnya kami segenap pengurus partai PSI turut belangsungkawa terhadap kejadian bencana Gempa Sulbar” ucapnya.
“Dalam keadaan pandemi saat ini, kami dari PSI Morowali Utara bersama Milenial Morowali Utara yang tergabung dalam SMDD,PPMPD serta group FB Stand-up Comedi 2020 Morowali Utara turun kejalan dengan menggalang dana untuk korban bencana Gempa Sulbar, Dari beberapa hari ini, siang malam kami menggalang dana untuk mereka karna kami juga merasakan luka yang mendalam apabila telah kehilangan sanak saudara yang tertimpa bangunan rumah mereka”, Lanjutnya.
Wira pun mengatakan setelah semuanya terkumpul kami juga terjun langsung ke lokasi gempa tepatnya di Kota Mamuju dengan bersama-sama menyalurkan bantuan tersebut. Dalam penyerahan bantuan korban Gempa, diserahkan langsung oleh Sis Fitria dan kawan-kawan yang tergabung dalam Milenial Morut ke DPW PSI Sulbar Kota Mamuju.
Dari pantauan BMKG Pusat, Hingga saat ini gempa-gempa kecil masih terasa di sulbar dan sekitar serta tidak berpotensi tsunami, kerusakan akibat gempa di sulbar ini mencapai kurang lebih trilyunan rupiah.( Risal/Rayu )