Palopo Lintera News – Ratusan Mahasiswa yang tergabung dalam aliansi Api kembali melakukan aksi demonstrasi di depan gedung kantor DPRD Kota Palopo Kamis 08/10/2020

Dalam Aksi kali ini mahasiswa berorasi di depan gedung DPR untuk menuntut kepada anggota DPR dan pemerintah untuk mencabut pengesahan UU Omnibus Law
Massa Aksi Demonstran terus saja mendesak untuk masuk ke gedung DPR namun di halau dengan Pagar Barier aparat kepolisian,sehingga membuat mahasiswa tidak bisa memasuki kantor DPR kota palopo
Kericuhanpun pecah ketika keinginan para pendemo tidak terpenuhi ,sehingga melempari gedung kantor DPR dengan batu
Massa Aksi terus melakukan perlawanan dengan melempari aparat kepolisian dengan batu dan juga busur, namun aparat terus melakukan pertahanan dan sekali-kali menembakkan gas Air Mata ke arah Massa

Dalam kericuhan aksi demonstrasi di gedung terlihat Lima kendaraan Roda dua di bakar massa dan Kantor DPR di rusak selain itu kericuhan juga melukai Satu orang wartawati saat melakukan peliputan
Berselang beberapa jam kemudian Kericuhan kembali berangsur membaik setelah Kapolres bersama Dandim dan perwakilan dari pemerintah turun di tengah – tengah pendemo untuk bernegosiasi
Liputan : Fr