Luwu Utara Lintera News Kasat Binmas Polres Luwu Utara AKP Wake Andi Maming bersama staf Binmas melaksanakan pengecekan sekaligus melakukan Penilaian Lomba Pos Kamling tingkat Polres Luwu Utara dalam rangka Hut Bhayangkara Ke 74 THN 2020 di Desa Pince Pute dan Desa Malangke Kecamatan Malangke Kabupaten Luwu Utara 27/06/2020
Dalam Giat Penilaian Pos Kamling Kasat Binmas Polres Luwu Utara sekaligus menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada warga khusus masyarakat Kecamatan Malangke agar senantiasa tetap mewaspadai Virus Covid -19 dan tetap mematuhi Anjuran Pemerintah, Maklumat Kapolri serta menerapkan Protokol Kesehatan dengan selalu menggunakan masker,menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air yang mengalir dan menggunakan sabun atau anti septic,ucap Kasat Binmas
Selain itu kasat Binmas Polres Luwu Utara menambahkan bahwa pada musim penghujan saat ini diharapkan kepada seluruh warga masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan khususnya yang bermukim dibantaran sungai agar tidak tinggal bermalam untuk sementara waktu, mengingat karena Bencana Alam berupa Banjir sewaktu – waktu dapat terjadi dan begitupun bagi Warga Nelayan agar memperhatikan kondisi cuaca,Tandas Kasat
Inilah manfaat dan tujuan adanya pos kamling bila terjadi sesuatu petugas pos kamling segera menyampaikan kepada warga masyarakat dan segera menghubungi Babinkamtibmas
Tampak dalam kegiatan Penilaian Pos Kamling tersebut di hadiri oleh camat malangke Tasman S.pd.M.mp ,Kasat Binmas Polres Luwu Utara,Kepala desa Pince pute. Mail.S.Pd, Kades Malangke Hj,Ratna Tokoh Masyarakat Attas,kemudian Tokoh Pemuda Syukur bersama beberapa Linmas yang melaksanakan ronda malam bersama Warga di Pos kamling.( S.Sony )